Dukung karya jurnalisme perbatasan Lintasutara.com
Lihat
LU TV

Polisi Amankan VB, Terduga Pelaku Pengedar Obat Keras di Singkil Manado

Terbit:

Manado, Lintasutara.com – Tim Opsnal Satresnarkoba Polresta Manado melakukan penangkapan terhadap seorang terduga pelaku pengedar obat keras jenis trihexyphenidyl.

Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast membenarkan penangkapan tersebut.

“Teduga adalah seorang pria berinial VB berusia 34 tahun, berdomisili di Kelurahan Singkil 2 Manado. Ia diamankan pada hari Kamis, 6 Januari 2022 sekitar pukul 21.00 Wita di Lorong Paskano Kelurahan Wonasa,” terangnya.

Penangkapan terhadap terduga pelaku menurut Kombes Pol Jules Abraham Abast, berdasarkan informasi dari masyarakat sekitar bahwa di daerah Singkil ada peredaran obat keras yang dilakukan oleh VB.

Baca Juga:
Babuk Obat Keras Berjenis Trihexiphenidyl (Foto : Ist)

“Setelah melakukan penyelidikan, polisi kemudian melakukan penangkapan terhadap VB yang saat itu coba melarikan diri,” ujar Kombes Pol Jules Abraham Abast.

Baca Juga: Hendak Menjual 1.005 Butir Trihexyphenidyl, Seorang Residivis Diamankan Ditresnarkoba Polda Sulut

Setelah ditangkap, polisi bersama VB kemudian menuju rumahnya dan mendapati obat keras jenis trihexiphenidyl sebanyak 100 tablet dan 1 unit HP Oppo warna hitam.

“Di TKP, polisi juga mendapatkan 2 orang laki-laki yaitu JL (19) dan JL (26). Kedua warga Kombos ini ternyata pelanggan VB yang ingin membeli obat keras tersebut,” terang Kombes Pol Jules Arbaham Abast.

Lelaki VB bersama barang bukti selanjutnya dibawa ke Mako Polresta Manado untuk proses hukum lebih lanjut. Terhadap VB disangkakan melanggar Pasal 197 dan/atau 196 UU RI Nomor 36 tahun 2009 tentang kesehatan.

(Ardy)

Bagikan:

Artikel terkait

Advertisement

Terpopuler

Mahasiswi Polnustar Jadi Korban Banjir Bandang Siau, Kampus Berduka dan Kehilangan

Sitaro

Dini Hari Maut di Siau Timur: Begini Jumlah Korban Sementara

Sitaro

LENTERA di Ujung Utara: Ketika Kejaksaan Hadir dengan Empati

Sangihe

Duo Dalughu Taklukan Jalur Speed WR, Sabet Emas ke- 2 untuk...

Olahraga

Gubernur Sulut Tinjau Lokasi Banjir Bandang Sitaro

Sitaro

Terkini