Manado, Lintasutara.com – Komisi Pemilihan Umumu Kabupaten Kepulauan Talaud telah sukses menggelar Debat pasangan Calon Bupati dan calon Wakil Bupati periode 2024 – 2029 di Grand Kawanua Internasional City (GKIC) Novotel Manado.
Jekman Wauda selaku Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan menyampaikan ucapan terima kasihnya untuk semua pihak sudah membantu KPU dalam mensukseskan debat publik pertama dengan aman dan damai.
“Kami menyadari sebagai manusia masih ada kekurangan yang tak tidak bisa dipungkiri terjadi dalam proses debat. Harapan kami, segala kekurangan ini menjadi motivasi untuk perbaikan dalam fase debat publik yang akan datang,” sebutnya usai hajatan yang berlangsung pada senin, (14/10/2024).
Jekman berharap, sinergisme antara semua pihak yang terlibat akan terus terbangun dalam upaya mewujudkan proses demokrasi di Talaud yang makin berkualitas.
“Saya yakin kita semua secara pribadi terpanggil untuk tanggung jawab besar, bagi kemajuan demokrasi di tanah Porodisa yg sama – sama kita cintai,” tandasnya.
(Ryan)
