Dukung karya jurnalisme perbatasan Lintasutara.com
Lihat
LU TV

Ini Pesan Wakapolda Sulut Saat Kunjungi Gerai Vaksin Presisi Polres Minut

Terbit:

Manado, Lintasutara.com – Wakapolda Sulawesi Utara Brigjen Pol Johnny Eddizon Isir mendorong jajaran Forkopimda dan seluruh tokoh di Kabupaten Minahasa Utara untuk mempercepat vaksinasi covid-19.

Hal tersebut disampaikan saat meninjau Gerai Vaksin Presisi yang dilaksanakan di halaman Mapolres Minahasa Utara, Selasa (9/11/2021) pagi, kerjasama antara Biddokkes Polda Sulut, Polres Minut, TNI dan Dinas Kesehatan Minut.

“Kabupaten Minut termasuk 4 dari 15 Kabupaten dan Kota di Sulut yang masih rendah vaksinasi untuk dosis pertama. Kami dari Polda akan mendukung secara total, kami siap untuk membantu,” ujar Brigjen Pol Johnny Eddizon Isir.

Wakapolda Brigjen Pol Johnny Eddizon Isir juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga yang sudah melaksanakan vaksinasi dan mengajak warga yang belum vaksin agar segera mendatangi gerai-gerai vaksinasi.

Baca Juga:

Baca Juga : Wakapolda Sulut Hadiri Launching Tabungan dan Kredit Bohusami Perempuan Hebat Di Kantor Gubernur

“Meski sudah divaksin, kita tetap wajib mematuhi protokol kesehatan. Kita tidak boleh berpuas diri, jangan lengah. Mari terus berkolaborasi dengan seluruh stake holder, dengan seluruh lapisan masyarakat untuk melaksanakan pencegahan covid-19,” ujar Brigjen Pol Johnny Eddizon Isir.

Jenderal bintang satu ini juga mengingatkan warga agar waspadai peningkatan penyebaran covid-19 saat memasuki perayaan Natal dan Tahun Baru, dimana saat itu terjadi mobilitas yang tinggi di tengah masyarakat.

Dalam kegiatan Gerai Vaksin Presisi di Polres Minut ini juga diserahkan bantuan sosial berupa sembako kepada peserta vaksinasi lanjut usia.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh beberapa PJU Polda Sulut, Kapolres Minut Bambang Yudi Wibowo dan perwakilan Pejabat Forkopimda Minut.

(YUD)

Bagikan:

Artikel terkait

Advertisement

Terpopuler

Mahasiswi Polnustar Jadi Korban Banjir Bandang Siau, Kampus Berduka dan Kehilangan

Sitaro

Dini Hari Maut di Siau Timur: Begini Jumlah Korban Sementara

Sitaro

LENTERA di Ujung Utara: Ketika Kejaksaan Hadir dengan Empati

Sangihe

Duo Dalughu Taklukan Jalur Speed WR, Sabet Emas ke- 2 untuk...

Olahraga

Gubernur Sulut Tinjau Lokasi Banjir Bandang Sitaro

Sitaro

Terkini