Mendaftarkan Website di GSC
Sebelum melakukan veriifikasi, pemilik website harus mendaftarkan websitenya ke Google Search Console (GSC) terlebih dahulu. Berikut ini langkah-langkah untuk mendaftarkan website:
- Kunjungi laman pendaftaran Google Search Console
- Pilih Url Prefix atau Awalan Url
- Masukkan url lengkap website Anda, baik awalan www (misalnya, https://www.test.com) atau non-www (https://test.com)
Setelah itu Anda akan diarahkan ke laman verifikasi dan diminta memilih cara verifikasi sesuai yang diinginkan.
Verifikasi Google Search Console
Setelah melakukan pendaftaran, saatnya Anda memverifikasi kepemilikan website di Google Search Console.
Google memberikan 5 pilihan verifikasi yakni HTML Tag, HTML File, Google Analytics, Google Tag Manager dan verifikasi Penyedia Nama Domain.
Verifikasi Tag HTML dan Google Analytics yang paling sering digunakan pemilik website di luar sana karena kemudahannya, yakni dengan hanya menambahkan kode di website tanpa ada settingan lainnya.
Verifikasi Tag HTML
Cara verifikasi dengan tag Html terbilang paling mudah, sebab pemilik website hanya perlu menambahkan kode verifikasi. Langkah-langkah melakukan verifikasi Tag HTML:
- Klik Tag HTML lalu copy kode meta name yang tampil
- Pastekan kode tersebut di antara <head> dan </head> website dan Save
- Setelah kode tersebut aktif di website silahkan kembali ke bagian verifikasi di Google Search Console
- Klik Verifikasi.
Verifikasi Google Analytics
Untuk melakukan verifikasi kepemilikan website dengan cara ini, Anda harus memiliki akun Google Analytics terlebih dahulu.
Jika Anda sudah punya akun Google Analytics, maka Anda hanya perlu menyalin kode pelacakan lalu menambahkannya ke website. Berikut ini langkah-langkahnya:
- Pilih cara verifikasi Google Analytics di Verifikasi Kepemilikan GSC
- Copy kode pelacakan Google Analytics
- Paste-kan kode tersebut di Klik Tag HTML lalu copy kode meta name yang tampil
- Pastekan kode tersebut di antara <head> dan </head> website dan Save.
- Kembali ke bagian verifikasi di Google Search Console dan klik Verifikasi.
Buat Anda pemilik website, verifikasi kepemilikan website di Google Search Console dapat Anda lakukan dengan mudah melalui 2 cara verifikasi di atas.
Anda dapat memilih cara verifikasi melalui Tag HTML atau memilih untuk memasang kode pelacakan Google Analytics di website Anda. (Red)
