Dukung karya jurnalisme perbatasan Lintasutara.com
Lihat
LU TV

Daftar Korban Banjir Bandang Siau Timur: 6 Meninggal, 4 Masih Hilang

Terbit:

Sitaro, Lintasutara. com – Banjir bandang yang melanda Lingkungan Sondang Lindongan III, Kelurahan Bahu, Kecamatan Siau Timur, Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Senin dini hari (5/1/2026), menimbulkan korban jiwa dan warga hilang.

Berdasarkan data sementara pemerintah daerah dan tim di lapangan, total sepuluh warga menjadi korban, terdiri dari enam orang meninggal dunia dan empat lainnya masih dalam pencarian.

Korban Meninggal Dunia (6 orang):

Ratmon Bangsa

Fardelin Tamalonggehe

Baca Juga:

Yance Tamalonggehe

Lorensi Bawolce

Yoan Bangsa

Santi Diamanis

Korban Hilang (4 orang):

Swinggli Dalending

Adris Pianaung

Leon Pianaung

Kairi Kansil (bayi)

Selain meninggal dan hilang, banjir bandang juga menyebabkan empat warga mengalami luka-luka, masing-masing:

Dhea Pinamagun

Marlis Sanggili

Onal Kansil

Abo Pandaeng

Pencarian Tim Gabungan

Hingga Senin siang, tim gabungan yang terdiri dari BPBD Kabupaten Kepulauan Sitaro, TNI, Polri, pemerintah kecamatan, pemerintah kelurahan, serta relawan masih melakukan pencarian terhadap korban yang belum ditemukan.

Pemerintah daerah mengimbau masyarakat untuk tetap waspada mengingat potensi hujan dengan intensitas tinggi masih dapat terjadi, serta meminta warga menghindari area perbukitan dan aliran sungai.

Data korban bersifat sementara dan akan diperbarui sesuai perkembangan di lapangan.

Bagikan:

Artikel terkait

Advertisement

Terpopuler

Mahasiswi Polnustar Jadi Korban Banjir Bandang Siau, Kampus Berduka dan Kehilangan

Sitaro

Dini Hari Maut di Siau Timur: Begini Jumlah Korban Sementara

Sitaro

LENTERA di Ujung Utara: Ketika Kejaksaan Hadir dengan Empati

Sangihe

Duo Dalughu Taklukan Jalur Speed WR, Sabet Emas ke- 2 untuk...

Olahraga

Gubernur Sulut Tinjau Lokasi Banjir Bandang Sitaro

Sitaro

Terkini