Dukung karya jurnalisme perbatasan Lintasutara.com
Lihat
LU TV

Bencana Banjir Bandang Sitaro Sudah Menelan 14 Korban Jiwa

Terbit:

Sangihe, Lintasutara.com – Proses evakuasi korban bencana alam banjir bandang di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) terus berlangsung.

Hingga pukul 20.00 Wita, menurut data Kodim 1301/Sangihe tercatat sudah ada 14 korban jiwa dari 1 kelurahan dan 4 kampung terdampak bencana.

Dari data tersebut, kelurahan dan kampung terdampak yang menelan korban jiwa yakni Kelurahan Bahu Kecamatan Siau Timur, Kampung Laghaeng dan Sanumpito di Kecamatan Siau Barat Selatan.

Selain dua kecamatan tersebut, data yang masuk juga dari Kampung Batusenggo serta Kampung Peling di Kecamatam Siau Barat.

Baca Juga:

Data terbaru korban jiwa bencana banjir bandang di Sitaro

Kecamatan Siau Timur

Kampung Bahu (8 Korban Jiwa)

1. Juanita Erlina Bangsa / P / 21 Tahun
2. El Kamanangan / L / 4 Tahun
3. Rakmon Bangsa / L /
4. Joan Bangsa / P / 20 Tahun
5. Florensi Bawonte / P / 72 Tahun
6. Santi Diamanis / P / 34 Tahun
7. Kananta Kairi Kansi/L/2 Bulan
8. Vardilin Tamalongehe (P)

Korban hilang 3 orang (belum terdata)

Kecamatan Siau Barat Selatan

Kampung Laghaeng dan Kampung Sanumpito (2 Korban Jiwa)

9. Rafles Kobis (Lk)
10. Hermina Maningide (Pr)

Korban hilang : Claiton Asriel (P) 2 thn

Kecamatan Siau Barat

Kampung Batusenggo (2 Korban Jiwa)

11. Resmilah Saol (Pr)
12. Alfian anis (Lk) warga kampung Biau Kec. Siau Timur selatan

Kampung Peling (2 Korban Jiwa)

13. Alexius Olongsongke (Lk)
14. Silvia Pamondolang  (Pr)

Hingga berita ini tayang, Dandim 1301/Sangihe, Dandim 1301/Sangihe Letkol Czi Nazarudin, S.T., M I.P terus memastikan bantuan pencarian dan evakuasi korban lewat jajaran Danramil 1301-02/Siau

Bagikan:

Artikel terkait

Advertisement

Terpopuler

Mahasiswi Polnustar Jadi Korban Banjir Bandang Siau, Kampus Berduka dan Kehilangan

Sitaro

Dini Hari Maut di Siau Timur: Begini Jumlah Korban Sementara

Sitaro

LENTERA di Ujung Utara: Ketika Kejaksaan Hadir dengan Empati

Sangihe

Duo Dalughu Taklukan Jalur Speed WR, Sabet Emas ke- 2 untuk...

Olahraga

Gubernur Sulut Tinjau Lokasi Banjir Bandang Sitaro

Sitaro

Terkini