Dukung karya jurnalisme perbatasan Lintasutara.com
Lihat
LU TV

Panen Cabai dan Tanam Terong di Kolongan Beha Baru, Thungari Ajak Dukung Petani Lokal

Terbit:

Sangihe, Lintasutara.com – Bupati Kepulauan Sangihe, Michael Thungari mengikuti panen cabai dan penanaman bibit terong di Kelurahan Kolongan Beha Baru, Sabtu (06/9/2025).

Kegiatan yang berlangsung di lereng gunung Awu ini, merupakan bagian dari agenda Membara Mesuang yang digaungkan untuk menopang sektor pertanian di Sangihe.

Seusai panen cabai dan proses menenam terong bersama kelompok tani Menabur, Sumber Kasih dan Rajawali, Thungari menyampaikan apresiasi kepada para petani yang selalu berinovasi dan berupaya untuk ketahanan pangan daerah.

“Pemerintah pun hadir hari ini, untuk mendukung para petani. Kita optimis dapat meningkatkan produktivitas sekaligus menekan laju inflasi daerah melalui ketersediaan pangan lokal,” ujar Bupati.

Baca Juga:

Iapun mengajak masyarakat agar dapat terus mendukung pertanian lokal, agar dapat terus berkelanjutan, pun Dinas terkait agar bisa mendengar curhatan – curhatan para petani untuk pengembangan sektor pertanian kedepan.

“Dalam setiap makanan yang kita konsumsi sehari – hari, ada tangan – tangan yang selalu menanam, mencukupi kebutuhan kita pun juga kebutuhan mereka. Dengan kegiatan ini, diharapkan kita semua bisa mendukung pertanian lokal,” sebut Thungari.

(Penulis / Editor : Gerald Kobis)

Bagikan:

Artikel terkait

Advertisement

Terpopuler

Mahasiswi Polnustar Jadi Korban Banjir Bandang Siau, Kampus Berduka dan Kehilangan

Sitaro

Dini Hari Maut di Siau Timur: Begini Jumlah Korban Sementara

Sitaro

LENTERA di Ujung Utara: Ketika Kejaksaan Hadir dengan Empati

Sangihe

Duo Dalughu Taklukan Jalur Speed WR, Sabet Emas ke- 2 untuk...

Olahraga

Gubernur Sulut Tinjau Lokasi Banjir Bandang Sitaro

Sitaro

Terkini