Dukung karya jurnalisme perbatasan Lintasutara.com
Lihat
LU TV

Tommy Sampelan Yakin Pemuda Bisa Tampil Demi Desanya

Minahasa, LintasUtara.com Staf Khusus Gubernur, Tommy Sampelan menyatakan bahwa sekarang ini adalah kesempatan bagi generasi muda untuk tampil.

Hal ini disampaikannya saat diskusi terpumpun bersama Gerakan Muda Minahasa Barat (GMMB) dengan topik Pemimpin Desa, Sabtu (19/3/2022), di Pineleng.

Menurut Ketua KSPN Sulut ini, dengan keberhasilan Gubernur, Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur, Steven Kandouw dalam membangun Sulut, menjadi momentum emas untuk anak muda.

“Banyak sekali ruang kesempatan. Apalagi dalam konteks diskusi hari ini, pemimpin desa. Pemuda wajib ambil bagian di dalamnya,” ujarnya.

Sampelan meyakini dengan semangat pemuda yang rindu membangun mulai dari desanya, maka akan membuat Minahasa lebih hebat lagi.

“Bukan tidak mungkin dalam kontestasi saat ini, Pemilihan Hukum Tua (Pilhut) akan tampil dari generasi muda. Ayo anak muda tampil memimpin,” ajak Sampelan.

Sehingga tambahnya, semua yang dibicarakan termasuk contoh-contoh para Hukum Tua/Kepala Desa lainnya yang sukses membawa warna baru di desanya dapat diaplikasikan.

“Semua contoh yang diutarakan yaitu para hukum tua yang sukses berinovasi dan seluruh model pemimpin desa mampu di aplikasikan sehingga menjadikan rakyat sejahtera,” pungkasnya.

(***/red)

Bagikan:

Artikel terkait

Advertisement

Terpopuler

Heboh Dugaan Penganiayaan Wartawan, Ini Profil Kepala Stasiun PSDKP Tahuna: Martin...

Sangihe

Rokok Ilegal hingga Dugaan Penganiayaan Wartawan, Kepala PSDKP Tahuna Terjerat Kontroversi

Sangihe

Ferdy Sondakh Imbau Kader PDI-P Sangihe Bersabar

Sangihe

Dari Manado ke Panggung BPU Sangihe, Sanggar Teater Kavirsigers Bakal Sajikan...

Sangihe

Ferdy Sondakh Tegaskan Penentuan Ketua DPC PDI-P Hak Prerogatif Ibu Ketum

Sangihe

Terkini