Tomohon, Lintasutara.com – Beredar Polling Wali Kota Tomohon 2024, melalui www.pollingkita.com di media sosial Facebook.
Polling yang berisi beberapa nama tokoh politik ini dibuka sejak Rabu (9/3/2022) pukul 21.49, dan sampai Sabtu (12/3/2022) pukul 23.00 saat ini, telah diikuti 1174 suara.
Dari data tersebut nama Wenny Lumentut, Wakil Wali Kota Tomohon, mencuat dan menduduki papan atas klasemen sementara, dengan 499 suara atau 42,5%.
Posisi ke-2 ada Syerly Adelyn Sompotan (SAS), mantan Wakil Wali Kota Tomohon 2015-2020, dengan 372 suara atau 31,69%.
Sedangkan Wali Kota Tomohon, Caroll JA Senduk,123 suara atau 10,5 % dan Ketua DPRD Tomohon, Djemmy Sundah, 79 suara atau 6,7%, masing-masing di Posisi 3 dan 4.
Nama-nama lain yang berada dalam polling tersebut calon Wali Kota Tomohon 2024 :
5. Jhonny Runtuwene, 3,1%
6. Jilly Eman, 3,1%
7. Nita Wenur, 1,9%
8. Robert Pelealu, 0,3%
9. Cherly Mantiri, 0,2%
10. Roland Roeroe, 0,2%
(Dedy Dagomes)
